Tips Dan Trik

Gubernur Aceh berharap Hubungan Dengan Australia Tetap Baik


Banda Aceh, 21/11 (Antara) - Gubernur Aceh Zaini Abdullah berharap hubungan antara Pemerintah Pusat dengan Australia tetap baik, mengingat masih banyak mahasiswa asal Aceh saat ini sedang menyelesaikan kuliahnya di sejumlah universitas di negara Kanguru itu.
     
"Saat ini terdapat 20-an mahasiswa yang kuliah S2 dan S3 di sejumlah universitas di Australia termasuk program beasiswa dari negara itu. Kami berharap hubungan kedua negara tetap baik," katanya di Banda Aceh, Kamis.
      
Gubernur yang baru kembali dari lawatannya di Australia menyebutkan pihaknya juga berharap mahasiswa asal Aceh bisa segera menyelesaikan pendidikan dan kembali untuk membangun daerah yang lebih baik.
      
"Saya berharap mereka bisa segera menyelesaikan studinya, dan kembali ke Aceh untuk membangun daerah ini sehingga akan lebih baik dimasa mendatang," kata Zaini Abdullah menambahkan.
      
Dipihak lain, gubernur menjelaskan pihaknya telah menawarkan berbagai potensi investasi kepada pihak swasta Australia. Investasi yang cukup memungkinkan dilakukan swasta Australia di Aceh yakni bidang peternakan. 
      
"Australia merupakan salah satu negara pengimpor daging sapi. Kita berharap pengalaman bidang peternakan itu bisa diberikan Australia kepada masyarakat Aceh. Apalagi, Aceh masih memiliki areal pengembalaan dan lahan pakan ternak yang cukup luas," kata Zaini Abdullah menambahkan.
      
Dijelaskan, presentasi potensi investasi Aceh dihadapan para pengusaha dan elit pemerintah di Aceh Australia itu mendapat sambutan positif dari kalangan bisnis negara tersebut.
      
"Respon positif dari presentasi potensi ekonomi di Aceh bagi kalangan pengusaha dan pemerintah Australia.  Kami juga telah menjadwalkan para duta besar terutama kawasan Asean di Jakarta untuk datang ke Aceh," kata gubernur menjelaskan.
    
Zaini Abdullah juga menyebutkan Aceh memiliki potensi besar energi listrik panas bumi yakni geothermal seperti Gunung Api Seulawah.   "Kami berharap Pemerintah Australia terus berkomitmen membantu percepatan pertumbuhan ekonomi di Aceh," kata dia menjelaskan.
      
Dipihak lain, gubernur menjelaskan Pemerintah Australia juga telah banyak membantu Aceh pascatsunami. Bantuan Australia itu tidak hanya pascatsunami, tapi hingga saat ini yakni bidang reformasi pemerintahan. (Azhari)
Share this post :
Tips Dan Trik
Tips Dan Trik
 
Design By Gamiah | CSS | Support
Copyright © 2013. Antara Aceh
Pedoman Media Siber
REDAKSI