Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sedang menyiapkan buku tentang pengalamannya memimpin Indonesia sejak tahun 2004.(REUTERS/Edgar Su) |
Jakarta (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sedang menyiapkan buku yang berisi pengalaman dan pandangannya tentang berbagai hal selama menjabat sebagai Presiden Republik Indonesia sejak 2004.
"Berbagi cerita selalu menyenangkan, apalagi dibalik kegiatan saya sebagai Presiden. Banyak dugaan dan kejutan," kata Presiden di akun twitter @SBYudhoyono, Senin.
Presiden mengaku menulis sendiri cerita-cerita yang akan dibukukan pada awal Desember 2013 tersebut.
"Saya menulisnya sendiri, termasuk judulnya, "Selalu Ada Pilihan". #SAP," katanya.
"Seperti sebuah batik, buku #SAP berisi banyak titik yang dikumpulkan waktu senggang, saat subuh, menjelang tidur dan di tengah perjalanan udara," kata Yudhoyono.
Ia mengatakan ingin berbagi pengalaman dengan presiden-presiden Indonesia pada masa mendatang tentang tantangan, ujian dan cobaan selama memimpin negara yang majemuk.
"Saya ingin berbagi pengalaman mengikuti dua kali pemilu, baik pemilu legislatif maupun pemilu Presiden yaitu pemilu 2004 dan pemilu 2009."
Ia juga mengatakan,"Anggaplah buku ini hak jawab saya terhadap gunjingan, kritik, cemooh bahkan fitnah yang saya alami selama memimpin lebih dari sembilan tahun ini."
Pewarta: Panca Hari Prabowo
Editor: Maryati
COPYRIGHT © 2013